Thursday, May 5, 2011

Supermoto Pertama Yamaha Byson 2010

Awalnya Priatmana Dwijatnika cukup puas putar-putar kota Medan dengan tampilan standar Yamaha Byson miliknya. Tapi semua berubah setelah jumpa dengan anak klub Setang Lebar. Riet, panggilan karibnya malah ditawari bergabung jadi anggota Setang Lebar Brotherhood (SLB). Klub ini isinya para pembesut motor jenis supermoto.

Setelah join di klub itu, Riet jadi sering tukar pikiran dengan Muhammad Andri Farizki alias Boy, ketua umum SLB sekaligus pemilik bengkel Supermotocorner. ”Sharing hampir 4 bulan, akhirnya sepakat mengubah motorku bergaya Supermotard. Buat acuan modifikasinya mengambil konsep Ducati Monster. Tapi enggak 100% dicontoh,” ujar mahasiswa jurusan pertanian ini.

Akhirnya si Byson pun nangkring di Supermotocorner. Proses ubahan kemudian dimulai. ”Karena pasang tubular paling sulit, makanya dikerjain duluan. Sempat gagal 2 kali nih gara-gara salah bentuk dan nyangkut semua karena kebesaran dimensi. Baru yang  ketiga sukses, bahan yang dipakai seamless 3 inci,” kekeh Boy sang modifikator.

Nah, supaya bisa terpasang, dudukan airscoop bawaan motornya digunakan untuk pegangan bagian depannya. "Total 17 hari hanya untuk mengerjakan tubular," tambah pria murah senyum ini.

kelar itu, ubahan dilanjutkan ke sektor kaki-kaki. Untuk membuat jangkung tongkrongannya, dibuatkan dudukan baru di bagian atas sokbeker belakang. Bentuknya letter U di-custom dari pelat besi ukuran 1 mm. ”Pakai model knockdown. Jadi kalau mau dibalikin standar lagi, enggak repot,” jelas pria berjenggot tersebut.

Biar makin yahud dengan konsep Supermotard, sepatbor KLX 150 dicomot. Supaya pas saat dipasang, dibuatkan pelat untuk dudukan yang disesuaikan pada lubang aslinya. Enggak ketinggalan karet pelapis pelek dilebarin supaya tambah gagah, di depan pakai Swallow 120/70/17 sedangkan di buritan 160/60/17.

”Model macam gini yang pertama di Medan lo, jadi makin pede around-around kota Medan..!” tutup Riet yang masih punya rencana untuk memaksimalkan tampilan tunggangannya.
Horass..!.

sumber,http://www.mymotobike.com

0 comments:

Post a Comment

Admin

 
 
Copyright © Motor Trend
Designs By adsensecepat